Tuesday, October 10, 2006

Tumis Ayam + jamur (pelengkap mie ayam)

Bahan :

  1. 1 kg daging ayam cincang
  2. jamur sejumlah sesukanya, cuci bersih, potong2 ukuran sesukanya
  3. 8 siung bw putih, rajang halus
  4. 1 jempol jahe, kupas, potong2 halus
  5. 3-4 sdm kecap manis
  6. 2-3 sdm saos tiram
  7. 1 sdt minyak wijen
  8. 1,5 cup air
  9. garam, merica secukupnya

Membuatnya :

  1. tumis bw putih dan jahe sampai wangi, masukkan ayam cincang, aduk2 sampai berubah warna
  2. tambahkan semua macam saos, aduk2, beri air, masak sampai mendidih
  3. masukkan jamur, tambahkan garam, merica, minyak wijen, lalu masak sampai kuah kental dan bumbu meresap